Sindikat Pelaku Pencuri Besi Guard Rail Jalan Berhasil Ditangkap Polisi 

    Sindikat Pelaku Pencuri Besi Guard Rail Jalan Berhasil Ditangkap Polisi 
    Nampak guard rail di jalan turun ke bawah karena tiangnya di curi

    Lebak - Anggota Polsek Wanasalam berhasil amankan terduga pencuri besi guard rail atau pagar pengaman jalan di Kampung Duraen, Desa Muara, Kecamatan Wanasalam, Lebak Banten, pada pukul 04.00 WIB, Kamis (24/03/2022).

    Diketahui identitas yang diduga pelaku pencuri besi guardrail yaitu Berinisial Ib alias Ki (33) Dan inisial Ri alias Zm (29) warga Cibaliung, Kabupaten Pandeglang Banten.

    Kapolsek Wanasalam AKP Aam Marto Subroto kepada wartawan, mengatakan pihaknya telah berhasil mengamankan beserta barang bukti.

    "Pada hari kamis Tanggal 24 Maret 2022 sekira pukul 04.00 WIB di Jalan Nasional III Binuangen - Simpang KM 2, tepatnya di Kampung Duraen, Desa Muara, Kecamatan Wanasalam, telah diamankan berupa 1 unit kendaraan R4 Daihatsu Grandmax warna hitam yang membawa barang berupa besi guardrail seberat sekitar 2 ton yang diduga keras hasil curian, dan selanjutnya berhasil diamankan 1 orang yang berinisial Ib alias Ki yang diduga keras pelaku tersebut diatas, dan 1 orang melarikan diri berinisial Ri masih dalam pengejaran, " ungkapnya.

    AKP Aam Marto, menuturkan para pelaku diduga melakukan aksi pencurian di wilayah Lebak Selatan.

    "Menurut pengakuan terduga, mereka melakukan aksinya di TKP wilayah Jalan Raya Malingping - Saketi tepatnya di Desa Senanghati dan Desa Cipeundeuy Kecamatan Malingping, " terangnya.

    Pihaknya pun menerangkan akan melaksanakan pengejaran kepada tersangka yang telah melarikan diri, disamping itu akan melakukan penelusuran dan pengembangan kasus tersebut.

    "Kami segera melakukan koordinasi dengan Polsek jajaran dan melakukan pengejaran tersangka yang melarikan diri, mengamankan tersangka dan barang bukti, mencari keterangan dari saksi saksi dan melakukan pengembangan lebih lanjut, " pungkas AKP Aam Marto.

    Sebelumnya, telah dikabarkan bahwa banyak terjadi hilangnya guard rail di wilayah Lebak Selatan Banten, sehingga banyak guard rail yang berfungsi sebagai pengaman jalan hilang maupun rusak.  (Red)

    Guard rail Pengaman jalan Pencuri Malingping -sakati
    Uce Saepudin

    Uce Saepudin

    Artikel Sebelumnya

    Personil Polsek Cibeber Polres Lebak Melaksanakan...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Cibeber Polres Lebak Giat Sosialisasi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Pengawas Tempat pemungutan suara(PTPS) Apresiasi Kegiatan yang digelar oleh Panwascam Cilograng
    Pengawas Tempat pemungutan suara(PTPS) Apresiasi Kegiatan yang digelar oleh Panwascam Cilograng
    Melaksanakan Giat Sosialisasi dan wawar Pilkada Serentak 2024 bersama PPK,PPS dan Babinsa serta PKD di Desa Cilograng
    Diduga Pengusaha Jaringan Wifi Bmedia Net Menggunakan ISP Ilegal
    Pemilik Kios di Kecamatan Cirinten dan Bojongmanik Menjual Pupuk Bersubsidi, Sesuai Dengan Harga HET
    Kembali Pimpin KONI Lebak, Jeppy Wahyu Dorong Pengurus Berperan di Tingkat Provinsi
    Gakkum KLHK Segera Periksa Oknum Pejabat Perhutani KPH Banten BKPH Bayah dan 49 Orang Terduga Pengusaha Batu Bara  Ilegal di Lebak Selatan
    Pengawas Tempat pemungutan suara(PTPS) Apresiasi Kegiatan yang digelar oleh Panwascam Cilograng
    Jazuli Juwaini Kunjungi dan Berikan Bantuan Keluarga Rouf
    Penerima Bansos PIP Mengeluh Meja Kursi SDN 3 Cijengkol Dibebankan Beli
    Melaksanakan Giat Sosialisasi dan wawar Pilkada Serentak 2024 bersama PPK,PPS dan Babinsa serta PKD di Desa Cilograng
    Memberikan Dukungan Penuh kepada Moch Ojat Sudrajat dalam Seleksi Calon Anggota KI Provinsi Banten , Plt. Ketua DPD KNPI Banten, Ahmad Jayani
    Ketum PERPAM Desak Kepolisian Segera Menyelidiki Terkait Viral foto Syur Agar Tidak Menjadi Polemik di Masyarakat
    Rp. 28.000.000,- ANGGARAN PEMELIHARAAN GEDUNG AJENG  KASEPUHAN CIBADAK DESA WARUNG BANTEN CIBEBER DIDUGA DIGELAPKAN
    Oknum Pengusaha Batu Bara Ilegal Gaya Preman, Ketua Ormas BPPKB DPAC Bayah : Tidak Ada Yang Kebal Hukum
    RELAWAN URANG BANTEN ( RUB ) DEKLARASI NYATAKAN DUKUNGAN UNTUK MEMENANGKAN PASLON 1 AIRIN – ADE

    Ikuti Kami